Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Tips dan Persiapan Penting Untuk Para Bikers Sebelum Melakukan Touring Motor

Touring Motor Tips dan Persiapan Penting Untuk Para Bikers Sebelum Melakukan Touring Motor ---Buat kamu yang suka berpetualang dengan menggunakan motor, tentunya melakukan touring motor adalah suatu hal yang sangat menyenangkan karena kita bisa berpetualang dengan rombongan entah itu dengan klub motor di lingkungan kamu, ataupun bersama dengan komunitas kamu. Melakuan touring dengan sepeda motor memang sangat asyik, melakukan perjalanan jauh dengan mengendari motor bersama rombongan. Tak jarang beberapa klub atau rombongan melakukan touring ke luar kota bahkan antar pulau, misalnya Jawa-Sumatra atau Jawa-Bali. Namun buat kamu yang masih pemula ada baiknya untuk melakukan touring jarak dekat terlebih dahulu, agar kamu terbiasa dengan kondisi diperjalanan.
Nah, hal terpenting sebelum kamu melakukan touring motor adalah persiapan yang benar-benar matang baik itu motor maupun pengendaranya. Yang paling utama yaitu kesiapan diri kita sebelum melakukan perjalan jauh, pastikan kondisi tubuh kita dalam kondisi fit dan siap untuk melakukan perjalanan jauh. Langsung saja kita simak info dari Artikel Hobi berikut ini

Persiapan dan Perlengkapan Penting Sebelum Touring Motor 1. Persiapan Motor
Usahakan sebelum melakukan perjalanan jauh kita memeriksa terlebih dahulu mulai dari bensin (full tank), filter udara, oli, sistem pembakaran, rem, suspensi, hingga lampu. Dan satu lagi jangan lupa untuk membawa surat-surat seperti STNK dan SIM.

2. Perlengkapan Penting
Siapkan perlengkapan yang penting dan dibutuhkan ketika diperjalanan nanti seperti jas hujan, obeng, tang dan kunci-kunci yang terkait dengan motor kamu. Gunakan peralatan dan pakaian pelindung seperti sepatu, jaket, helm dan perlengkapan khusus pengendara sepeda motor lain.

3. Perisapan Perbekalan
Perbekalan yang penting untuk kamu bawa saat melakuakn toring sepeda motor misalnya pakaian, makanan ringan, alat komunikasi, dan hal-hal lain yang biasa kamu bawa. Namun usahakan juga untuk tidak membawa barang bawaan yang berlebihan dan tidak terlalu penting, agar tidak memberatkan kamu selama perjalaan.

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan touring motor, tetap hati-hati dalam perjalaan dan usakan untuk segera beristerahat sebelum terlalu lelah.


Demikian semoga bermanfaat ... 


2 komentar: